DAILYPANGANDARAN – Warga Jawa Barat siapa yang tidak tahu dengan makanan khas yang satu ini, bernama Cibay.
Cibay adalah singkatan aci ngambay, suatu makanan yang berbahan dasar tepung tapioka atau orang sunda sering disebut sebagai tepung aci.
Cibay memiliki cita rasa yang khas, tekstur bagian luarnya krispi dan dalamnya ngambay, rasanya gurih dan pedas.
Baca Juga: Resep Telur Dadar Ala Masakan Padang, Dijamin Lembut dan Lezat, Simple Dibuat Anti Gagal
Cara membuat cibay pun sangat mudah, cukup pake bahan tepung tapioka dan kulit lumpia.
Adpun toping yang disajikan bersama cibay bisa berfariasi, salah satunya memakai suir ayam.
Berikut resep cibay ayam suir, olahan cemilan perumahan yang simple dibuat.
Bahan-bahan:
– 300 gram tepung tapioka
– 2 sendok teh garam
– 2 sendok teh lada bubuk
– 1 liter air
Baca Juga: Resep Tempe Orek Manis Pedas, Cara Bikinnya Simple, Cocok Jadi Menu Makan Hari Ini
– penyedap rasa secukupnya
– daun bawang secukupnya
– bubuk cabai sesuai selera
– kulit lumpia secukupnya
– suir ayam secukupnya
Cara membuat:
1. Tuang air bersama tepung tapioka ke dalam wadah, aduk semua bahan sampai merata.
2. Tambahkan irisan daun bawang bersama bubuk cabai, garam, lada bubuk, dan penyedap rasa.
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Spesial Ala Restoran Ternama, Bumbu Sederhana Tetap Lezat
3. Campurkan semua bahan kembali sampai merata.
4. Tambahkan suir ayam ke dalamnya, lalu masak di atas kompor.
5. Aduk semua bahan sampai mengental dengan tekstur menyerupai lem.
6. Sisihkan. Biarkan dingin, letakkan di atas kulit lumpia dan bungkus rapat.
7. Siapkan wajan yang telah diberi minyak, lalu panaskan.
8. Masukkan cibay ke dalamnya, kemudian goreng sampai berwarna kecokelatan.
9. Tiriskan dan sajikan bersama saus sambal.
Itulah resep cibay, cemilan perumahan yang serjng dijumpai di Jawa Barat, selamat mencoba.***